Jumat, 18 Januari 2013

Vocaloid


wahh.. sudah setahun lebih kagak posting kangen sama blogger2 sekalian .. *eh xD

kali ini kita akan membicarakan tentang Vocaloid..
Vocaloid (ボーカロイド
Kalian mungkin sering kali mendengar kata “Hatsune Miku” atau “Vocaloid”. Baik itu di event-event yang berunsur Festival Jepang atau sering disebut Japan-Fest. Walaupun sempat diterbitkan manga-nya, namun sebenarnya pada awalnya Vocaloid itu bukanlah judul anime atau manga, melainkan nama sebuah program voice synthesizer produksi Yamaha Corporation yang menghasilkan suara nyanyian. Komposisi musik dan lirik dimasukkan di layar penyunting sesuai nyanyian dan iringan musik yang diingini. Suara nyanyian diambil dari "pustaka suara" yang berisi sampling rekaman suara dari penyanyi sebenarnya. Kini kepopuleran Vocaloid tidak hanya di Jepang namun bahkan sampai merambah ke seluruh dunia.

Hatsune Miku adalah nama salah satu karakter dari Vocaloid yang paling terkenal yang masih penasaran bisa lihat di bawah ini


dalam posting kali ini kita akan menyoroti karakter-karakter yang terlahir dengan adanya Software ini, dan bagaimana nama mereka melambung hingga saat ini.

Vocaloid Characters

Leon & Lola

:: Rilis : 3 Maret 2004 ::
:: Gender : Leon (male) , Lola (female) ::
:: Chara Item : Leon (tulip) , Lola (frying pan) ::

Leon & Lola, Inilah rilisan pertama dari Vocaloid. Kemunculan mereka pertama kali pada event NAMM tanggal 12 Februari 2004. Kemudian mereka berdua rilis secara resmi pada 3 Maret 2004. Pada saat itu Leon & Lola belum memiliki bentuk spesifik bergaya anime seperti kebanyakan karakter Vocaloid sekarang ini.

Meiko

:: Rilis : 5 November 2004 ::
:: Gender : Female ::
:: Voice Base : Haigo Meiko ::
:: Ilustrator : Shogo Washizu (Wasshi) ::
:: Chara Item : One Cup Ozeki (Sake) ::
Meiko, ialah karakter Vocaloid Jepang pertama. Vocaloid yang ini sudah dapat memiliki gerak spesifik bergaya anime dan menjadi pacuan vocaloid-vocaloid penerusnya. Meiko memiliki suara yang datar, stabil dan cocok untuk musik apapun. Oleh sebab itu karakter ini suaranya sangat mengalir seiring musik & membuatnya memiliki jangkauan vokal yang luas.
Kaito

:: Rilis : 17 Februari 2006 ::
:: Gender : Male ::
:: Voice Base : Fuga Naoto ::
:: Illustrator : Takashi Kawasaki ::
:: Chara Item : Ice Cream ::





Kaito dibuat sebagai pasangan Meiko agar dapat dikembangkan bersama-sama . Pada penjualan awalnya hanya mencapai 500 copy dan dianggap produk gagal. Namun setelah kehadiran Hatsune Miku dan Kaito dirombak ulang, kepopuleran Kaito meningkat drastis dan kini produknya mulai laris di pasaran.

Hatsune Miku

:: Rilis : 31 Agustus 2007 ::
:: Gender : Female ::
:: Age : 16 ::
:: Height : 158 cm ::
:: Voice Base : Fujita Saki ::
:: Illustrator : KEI ::
:: Chara Item : Spring Onion ::

Sebelum Hatsune Miku dirilis, Vocaloid hanyalah software atau program yang tidak populer. Sesaat setelah kemunculannya , para pengguna situs (NND) Nico Nico Douga mulai meng-upload video lagu yang menggunakan vocaloid sebagai software utamanya. Miku menjadi sangat populer setelah seseorang meng-upload video Hatsune Miku dalam bentuk chibi menyanyikan lagu Levan Polka (lagu asal finlandia) sambil mengibaskan daun bawang. Setelah kepopuleran tersebut Nico Nico Douga menjadi wadah untuk kolaborasi antar penggunanya, dan mengunggah hasil karyanya. Hingga akhirnya Hatsune Miku menggelar Konser pertamanya di Animalo Summer Live yang berlokasikan di Saitama Super Arena (SSA). Setelah kesuksesan dalam konser pertamanya, Miku menggelar beberapa konser di berbagai kota bahkan sampai ke luar negeri.
Kagamine Rin & Kagamine Len

:: Rilis : 27 Desember 2007 ::
:: Gender : Rin (female), Len (male) ::
:: Age : 14 ::
:: Height : Rin 152 cm, Len 156 cm ::
:: Voice Base : Shimoda Asami ::
:: Ilustrator : KEI ::
:: Chara Item : Rin (Roadroller & Mikan), Len (Roadroller & Banana)
Sebagai seri kedua setelah Hatsune Miku, Crypton Future Media bermaksud memproduksi Vocaloid berisi suara anak perempuan belasan tahun. Namun ternyata, banyak permintaan untuk memproduksi suara anak laki-laki. Hingga akhirnya Crypton Future Media menyewa aktris suara yang bisa menghasilkan kedua suara tersebut. Kagamine Rin adalah voicebank pertama yang dikembangkan dan dipasarkan pertama kali pada 8 November 2007 & Kagamine Len mulai diumumkan sebulan kemudian pada 3 Desember 2007. Kembar bersaudara ini berasal dari suara yang sama. Walaupun Len berjenis kelamin laki-laki, suaranya tak jauh beda dengan Rin hanya saja lebih rendah. Karena berasal dari sumber suara yang sama, suara keduanya sangat harmonis jika duet dalam sebuah lagu.

Magurine Luka
:: Rilis : 30 Januari 2009 ::
:: Gender : Female ::
:: Age : 20 ::
:: Height : 162 cm ::
:: Vocal Base : Asakawa Yuu ::
:: Illustrator : KEI ::
:: Chara Item : Frozen Tuna ::

Crypton Future Media kini mempromosikan database vokal Luka sebagai bilingual untuk bahasa Inggris. Dan hanya butuh beberapa hari setelah perilisannya untuk menghasilkan banyak lagu menggunakan suaranya. Bahkan hebatnya, banyak lagu vokal Luka yang memasuki Top 30. Hal itu membuat sebagai suara yang digunakan dalam satu lagu dengan peringkat dalam satu minggu.

Lily

:: Rilis : 25 Agustus 2010 ::
:: Gender : Female ::
:: Voice Base : Yuri Masuda ::
:: Illustrator : KEI ::

Lily memiliki suara perempuan dewasa yang terdengar keras dan agak serak. Dia dapat bernyanyi lebih baik pada nada rendah dari sedang daripada nada tinggi. Dia pun juga dapat mengucapkan kalimat-kalimat dengan jelas, namun dia kurang baik dalam pengucapan konsonan yang terpisah


:: Rilis : 22 oktober 2010 ::
:: Gender : Female ::
:: Illustrator : Okama ::

Iroha adalah salah satu penyuka kucing yang sangat menggemari tokoh sanrio dalam Hello Kitty. Iroha mempunyai karakter suara yang kuat, dan tidak membuat suaranya terdengar seperti anak kecil. Dia mampu bernyanyi dengan sangat baik dalam lagu bertempo cepat. Dengan jangkauan vokal yang luas, dia dapat bernyanyi dengan baik pada nada rendah, tinggi maupun falsetto.

1 komentar: